mutiara cantik harsanto guncang asean para games 2025 rebut emas dan pecahkan rekor sendiri - News | Good News From Indonesia 2026

Mutiara Cantik Harsanto Guncang ASEAN Para Games 2025, Rebut Emas & Pecahkan Rekor Sendiri!

Mutiara Cantik Harsanto Guncang ASEAN Para Games 2025, Rebut Emas & Pecahkan Rekor Sendiri!
images info

Mutiara Cantik Harsanto Guncang ASEAN Para Games 2025


Atlet para renang putri Indonesia, Mutiara Cantik Harsanto, sukses memecahkan rekor pribadinya sekaligus merebut medali emas kedua bagi cabang olahraga para renang pada ASEAN Para Games 2025 Thailand. Prestasi ini diraih dalam final nomor 100 meter gaya dada putri klasifikasi SB9 di Aquatic Center, Nakhon Ratchasima, Rabu (21/1/2026).

Atlet berusia 22 tahun tersebut mencatatkan waktu satu menit 29,86 detik. Torehan ini membawanya unggul atas wakil Malaysia, Ong Jia Xuan, yang menempati peringkat kedua, serta atlet tuan rumah, Kangpila Monruedue, di posisi ketiga. Hasil tersebut secara resmi mematahkan rekor yang sebelumnya juga dipegang oleh Mutiara di nomor yang sama.

Selain Mutiara, Syuci Indriani menyumbangkan emas ketiga bagi tim para renang Indonesia melalui nomor 100 meter gaya kupu-kupu putri klasifikasi S14 dengan waktu satu menit 11,41 detik. Sementara itu, Firmansyah Syailendra turut menambah perolehan medali perak lewat nomor 100 meter gaya dada putra klasifikasi SB14 dengan catatan waktu satu menit 11,53 detik.

Tim para renang Indonesia dalam ajang ini diperkuat oleh 28 atlet yang terdiri atas 19 putra dan sembilan putri. Komposisi skuat merupakan gabungan antara perenang senior berprestasi dan perenang muda hasil pembinaan berjenjang. 

 

Cek berita, artikel, dan konten yang lain di Google News

Terima kasih telah membaca sampai di sini

🚫 AdBlock Detected!
Please disable it to support our free content.